JELAJAHPOS.COM | Soppeng, 23 Maret 2025 - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Soppeng semakin kuat dalam menjalankan tugasnya. Dalam rangka meningkatkan optimalisasi pengumpulan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) di Kabupaten Soppeng, Baznas Soppeng melakukan kunjungan kerja kepada Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, di Rumah Jabatan Bupati pada Minggu malam, 23 Maret 2025.
Pertemuan ini merupakan momentum penting bagi Baznas Soppeng untuk mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah daerah dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan pengelolaan ZIS.
Ketua Baznas Soppeng, Km. Satturi, S.Pd.I, M.Pd, menyampaikan berbagai hal penting kepada Bupati Soppeng, termasuk perkembangan program-program Baznas, seperti pendistribusian ZIS dan program Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Beliau juga menyampaikan laporan kinerja Baznas dan mengajak Bupati Soppeng untuk menghimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Soppeng agar menyalurkan Zakat, Infak, dan Sedekahnya melalui Baznas Soppeng.
Bupati Soppeng merespon positif inisiatif Baznas Soppeng dan memberikan dukungan penuh. Beliau juga mendukung program pembayaran Zakat yang melibatkan Pemerintah Daerah dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
"Bulan Ramadan merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan amal ibadah," ujar Bupati Soppeng. "Saya berkomitmen untuk mendorong ASN agar menyalurkan ZIS melalui Baznas Soppeng."
Kerja sama antara Baznas Soppeng dan Pemerintah Kabupaten Soppeng ini diharapkan dapat meningkatkan pengelolaan ZIS yang lebih terstruktur, transparan, dan akuntabel, serta memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Kabupaten Soppeng.
Baznas Soppeng berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan pelayanan dan kinerja dalam mengelola ZIS demi kesejahteraan umat.