GfdlTpWoGUW5TUr7GfM9GfdlGA==

Ketum ASTA Jawa Tengah Secara Simbolis Lepas Kontingen ASTA Jawa Tengah



JAKARTA--Dalam gelaran FORNAS VI Palembang ini Seni Tarung Tradisi telah dipertandingkan sebagai salah satu cabang olahraga tetap. Sebagai salah satu Inorga dibawah naungan KORMI Nasional ASTA Indonesia masuk dalam 5 besar kontingen terbanyak dengan mengirim 164 atlet dari 14 provinsi. 


"Harapan saya selaku Ketua Umum ASTA Indonesia,semoga anak anak bisa bertanding dengan menjunjung tinggi sportifitas dan meraih prestasi dengan  cara yg bermartabat." Kata Ketua Umum ASTA Indonesia Bambang Nugraha saat di konfirmasi awak media, Minggu, (3/7/2022) melalui sambungan telepon. 


"Dan untuk kedepannya semoga dari KORMI memberikan quota yang lebih pada ASTA Indonesia agar kami bisa lebih  maximal lagi untuk berpartisipasi digelaran FORNAS yang akan datang".Tegasnya.


Ketua Umum ASTA Jawa Tengah Djuyamto,SH.MH secara simbolis melepas tim/kontingen ASTA Propinsi Jawa Tengah untuk mengikuti FORNAS VI tahun 2022 di Palembang di sekertariat ASTA Jawa Tengah pada Minggu Sore, (3/7/2022). 


Pelepasan secara simbolis tersebut ditandai dengan penyerahan sarung tinju kepada salah seorang atlet putri yaitu Alit Warastuti didampingi manajer tim master Iskandar dan beberapa anggota tim. 


"Pesan saya agar semua atlet ASTA Jateng bertanding dengan penuh semangat, disiplin, jujur serta ksatria. Berupaya meraih kemenangan dengan cara yang sportif, bukan dengan cara curang." Pungkas Djuyamto, SH.MH.(Tim/Red) 


Penulis: Lilik Adi Goenawan

Type above and press Enter to search.