GfdlTpWoGUW5TUr7GfM9GfdlGA==

Pemdes Lalatezdong Bangun Drainase Dengan DD.

Majene,Jelajahpos.Com Pemerintahan Desa(Pemdes) Lalatezdong, Kecamatan Sendana, Kabupaten Majene, melaksanakan kegiatan pembangunan saluran drainase (parit pasangan),

 


membangun saluran drainase sepanjang 68 meter memanfaatkan dana desa tahun anggaran 2022 Senin

(19/9/2022).

Lokasi pembangunan berada di Dusun Uzdung, dengan volume panjang 68 meter, dengan tipe pemasangan 68x60 x 40 meter.


Guna mengantisipasi tidak terjadi banjir dipemukiman warga,juga sekitar Kantor Desa. pemerintah desa(Pemdes) Lalatezdong Kecamatan Sendana kabupaten Majene  membangun saluran drainase sepanjang 68 meter memanfaatkan dana desa tahun anggaran 2022.


Pembangunan saluran drainase itu melibatkan warga setempat mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan, sehingga pemanfaatan dana desa langsung menyentuh kemasyarakat


"saluran drainase itu prioritas dibangun tahun ini dari dana desa guna mengantisipasi tidak terjadi banjir dipemukiman warga  sebab setiap musim hujan warga kerab dipusingkan oleh genangan air baik pekarangan rumah maupun dibadan jalan" ujar  kepala desa Lalatezdong Ridwan Marusen kepada Jelajahpos senin (19/9/2022).


"dalam pelaksanaannya pembangunan saluran drainase itu menitik beratkan pada segi pemberdayaan masyarakat mulai dari tenaga kerja hingga suplayer material bangunan semuanya warga setempat  sehingga selain untuk mengantisipasi tidak terjadi banjir bangunan drainase itu juga menyerap banyak tenaga kerja" tambah Ridwan.


Warga desa Lalatezdong yang umumnya berprofesi sebagai petani itu telah merasakan manfaat dana desa melalui pembangunan sebab semenjak program dana desa digulirkan oleh pemerintah pusat  pemerintah desa Lalatezdong sudah banyak membangun infrastruktur guna meningkatkan geliat perekonomian masyarakat.


Selain itu, dengan adanya drainase ini diharapkan tidak terjadi genangan air di ruas jalan maupun dilingkungan masyarakat setempat saat hujan turun.


Marsaid, tim pengelola kegiatan (TPK) menambahkan,

pembangunan drenase dengan mengunakan Dana Desa(DD) pada tahap I  tahun 2022. Pembangunan infrastruktur jalan di pedesaan memang sangat diperlukan guna mendorong optimalisasi potensi desa.


Namun, jika saluran air tidak diperhatikan akan mempercepat kerusakan fisik jalan.


“Ketika saluran air tidak diperhatikan, usia jalan tidak lama karena cepat rusak,” katanya.


Dan pembangunan drainase ini, kata Marsaid, adalah termasuk bidang pembangunan desa dengan anggaran  bersumber dari Dana Desa Anggaran Tahun 2022.


“Program pembangunan ini merupakan aspirasi masyarakat yang disampaikan melalui musyawarah desa, pada penyusunan peraturan desa tentang rencana kerja pemerintah desa,” tutu Marsaid.


Penulis : Wahid

Type above and press Enter to search.