GfdlTpWoGUW5TUr7GfM9GfdlGA==

45 Anggota DPRD Kabupaten Bone Resmi Di Lantik Periode 2019-2024



JELAJAHPOS.COM BONE - Sebanyak 45 anggota DPRD Kabupaten Bone periode 2019-2024 resmi dilantik di ruang sidang Paripurna gedung DPRD Kabupaten Bone, tepatnya di jln.  Kompleks Stadion Lapatau, Kota Watampone,pada hari Senin (12/8/2019) sekitar jam 10:15 siang tadi .

Lanjut acara tersebut berlangsung dengan kondusip aman dan terkendali,  Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Bone, A. Akbar Yahya, ditandai pengucapan sumpah dan janji.
Bahwa "Saya anggota DPRD Kabupaten Bone siap melaksanakan kewajiban dengan sebaik baiknya, seadil adilnya, sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku," kata anggota DPRD Bone yang dilantik saat pengambilan sumpah.

Turut hadir pada pelantikan ini Bupati Bone Dr. A.Fahsar M Padjlangi, Wakil Bupati Bone Ambo Dalle, Kasrem 141 Toddoppuli Letkol Inf Bobbie, Kapolres Bone AKBP M Kadarislam Kasim, Kajari Bone Nurni Farahyanti, Dandim 1407 Bone Letkol Inf Mustamin, Danyon C Pelopor Kompol Nur Ichsan,Ketua Pengadilan Agama Tokoh Agama Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda ,LSM para Insan Pers dan Undangan lainnya.
Ketua DPRD Bone A. Akbar Yahya, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan puncak dari keberhasilan pesta demokrasi yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu, Ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD terpillih.

lebih lanjutnya ketua DPRD Bone mengajak masyarakat  membulatkan tekat, dan ujar kebencian agar di lupakan dan membulatkan tekat, dikarnakan masih banyak yang akan kita kerjakan kedepannya, mari kita berikan layanan terbaik.

Maka dari itu Ucapan saya sesuai dalam hadis janganlah mengecewakan orang karna anda juga akan di kecewakan kelak nantinya.

"Insya Allah anggota yang baru dilantik ini akan melaksanakan tanggung jawab dengan baik dan siap memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat Bone," jelasnya. (@w)

Type above and press Enter to search.