GfdlTpWoGUW5TUr7GfM9GfdlGA==

Pandemi Covid, Polres Soppeng Gelar Bakti Sosial, Salurkan 10 Ton Beras Untuk Masyarakat


JELAJAHPOS.COM Polres Soppeng menggelar kegiatan Gerakan Bakti Sosial dalam rangka penyaluran beras Bantuan Polri di Wilayah Kabupaten Soppeng, Kamis 21 Mei 2020.

Kegiatan tersebut dilaksanakan diseluruh wilayah Kabupaten Soppeng yang dipusatkan di Masing - masing Polsek Jajaran dengan menyasar para khaum duafa yang belum menerima bansos dari pemerintah setempat.

Kapolres Soppeng Akbp Puji Saputro Bowo Leksono S,Ik S.H saat memimpin kegiatan di Mapolsek Marioriwawo mengungkapkan bahwa "bantuan beras tersebut merupakan bantuan dari Kapolri kepada khaum duafa ditengah Pandemi Covid - 19", ujarnya

Lanjut "untuk Kabupaten Soppeng sendiri Polri menyediakan 10 ton beras yang diberikan secara langsung kepada warga yang telah terdata oleh Bhabinkamtibmas Jajaran".pungkasnya

Kapolres Soppeng juga berharap ditengah Pandemi Covid ini masyarakat Soppeng khususnya bersinergi bersama pemerintah dalam mencegah penyebaran wabah Covid dengan mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah, tutupnya

Pada kegiatan penyaluran beras tersebut Para Kapolsek juga turut didampingi Danramil Jajaran Kodim 1423 Soppeng serta Camat dan Lurah se Kab. Soppeng

Type above and press Enter to search.